2
Contoh Proposal Bulan Bahasa
Posted by zulfailadiena.blogspot.com
on
21.47
in
MAN Serpong
PROPOSAL
KEGIATAN
Bulan Bahasa
Madrasah
Aliyah Negeri (MAN) Serpong
4-5 &
11-12 November 2011
LATAR
BELAKANG
Kemampuan
tampil berani dengan rasa percaya diri yang tinggi merupakan sesuatu yang
bernilai mahal di kalangan pelajar masa kini. Perkembangan zaman membuat
pelajar masa kini lebih cenderung menyaksikan dibanding disaksikan atau
menonton daripada dipertontonkan. Maksudnya, banyak pelajar yang mempunyai
bakat dan potensi yang luar biasa, tetapi enggan mengembangkannya karena alasan
malu dan kurang percaya diri.
Fenomena
ini adalah sesuatu yang cukup memprihatinkan dan menjadi perhatian khusus,
karena pelajar masa kini adalah kader penerus generasi yang akan datang yang
semestinya menjadi penerus yang lebih baik daripada sebelumnya.
MAN
Serpong sebagai lembaga pendidikan yang di dalamnya terjadi proses belajar
mengajar dalam rangka mendidik siswa-siswi agar menjadi pribadi yang mempunyai
kemampuan tampil berani dan percaya diri yang tinggi di bidang pengetahuan dan
pendidikan turut bertanggung jawab atas fenomena yang terjadi tersebut.
Atas
dasar pemikiran inilah maka MAN Serpong merangkai sebuah kegiatan dalam rangka
mengatasi fenomena tersebut dan menggali potensi pelajar yang terpendam dengan
cara menyelenggarakan acara Bulan Bahasa,
suatu kegiatan yang dalam acara
tersebut akan diadakan berbagai macam perlombaan-perlombaan yang berhubungan
pengetahuan dan pendidikan dan insya allah mampu menciptakan jiwa percaya diri
pada setiap pelajar.
Dalam
kegiatan ini, peserta perlombaan diupayakan mampu mengekspresikan dengan
sepenuh hati semua poteni atau bakat yang dimilikinya. Kegiatan yang dapat
mengembangkan potensi dan bakat ini diharapkan juga dapat memberika dampak
positif bagi pelajar-pelajar masa kini.
NAMA KEGIATAN
Bulan Bahasa
TEMA KEGIATAN
Penggalian Potensi Bakat
Siswa-siswi
TUJUAN KEGIATAN
§ Mempererat tali persaudaraan
§ Menumbuhkan kepekaan sosial
§ Mempererat ukhuwah Islamiyah
§ Menumbuhkan rasa percaya diri yang
tinggi pada siswa-siswi
PESERTA
Kegiatan ini akan diikuti oleh
siswa-siswi MAN Serpong.
WAKTU DAN TEMPAT PENYELENGGARAAN
1. Hari/tanggal : Jum’at-Sabtu, 4-5 November 2011
Waktu : 13.00 s/d selesai
Tempat : Kampus MAN Serpong
2. Hari/tanggal : Jum’at-Sabtu, 11-12 November 2011
Waktu : 13.00 s/d selesai
Tempat : Kampus MAN Serpong
HASIL YANG DIHARAPKAN
1.
Terciptanya pribadi pelajar yang berani dan ekspresif
2.
Terjalinnya tali persaudaraan para pelajar
3.
Tumbuhnya kecintaan di bidang pendidikan
JENIS KEGIATAN
Kegiatan yang akan dilaksanakan
salam acara ini adalah :
Jenis Perlombaan
|
Penanggung
Jawab
|
Keterangan
|
Pidato
Bahasa Arab
|
1.
Melalia Zulfa
2.
Hilmy Zaada
|
1 orang /kelas
|
Pidato
Bahasa Inggris
|
Asep
Ahmad ZA,S.Pd
|
1
orang /kelas
|
Pidato
Bahasa Indonesia
|
1.
Nuryati jihadah,M.Pd.,MA
2.
Ai Nuraeni,S.Ag
|
1 orang /kelas
|
Debat
Bahasa Indonesia
|
1.
Agung Yudi Sarnoto,S.Pd
2.
Sulhah Amaliyah,S.Pd
|
3 orang/kelas
|
Puitisasi
Al-qur’an
|
Nuryati
Djihadah,M.Pd.,MA
|
1 orang /kelas
|
Scrabble
Bahasa Inggris
|
Panitia
|
2
orang /kelas
|
Binggo
|
Panitia
|
10
orang/kelas
|
Muhadatsah
|
Hilmy
Zaada
|
2
orang /kelas
|
Menyanyi
Lagu Bahasa Inggris
|
Novri
Dewita,S.Pd
|
4
orang/kelas
|
PELAKSANAAN KEGIATAN
Kegiatan ini merupakan kegiatan
rutin setiap tahun sekaligus Program Kerja OSIS MAN Serpong. Dikoordinir oleh pengurus
OSIS MAN Serpong, didukung oleh dewan guru dan bekerjasama dengan organisasi
paskibra, organisasi pramuka dan organisasi rohis.
SUSUNAN KEGIATAN
(Terlampir)
SUSUNAN KEPANITIAAN
(Terlampir)
ANGGARAN BIAYA
(Terlampir)
PENUTUP
Demikian proposal ini
kami buat sebagai pedoman bagi terlaksananya kegiatan ini. Serta menjadi
gambaran dan pertimbangan bagi semua pihak yang berkaitan dengan kegiatan
tersebut. Atas bantuan dan partisipasinya kami ucapkan terimakasih.
Tangerang
Selatan, Oktober 2011
Ketua Panitia Sekretaris
Aina Fachra
Rabi’ah Khalifatisifa Ramadhani
Mengetahui
Kepala Madrasah Aliyah Negeri Serpong
Dra. Hj. Iis
Aisyah
NIP. 19530808 198103 2 001